Fenomena Kolam Cendol
Memelihara ikan koi adalah sebuah kegiatan atau hobi yang sangat mengasyikkan. Berbagai jenis pola dan warna yang ada pada koi membuat para pemelihara koi ingin memilikinya. Namun yang seringkali tak disadari atau kadang dipaksakan adalah ketika jumlah koi yang dipelihara bertambah banyak dan melebihi kapasitas kolam dan jadilah kolam cendol. Fenomena Kolam Cendol Jika sebuah kolam koi terlalu padat penghuninya (over populated) maka kondisi seperti akan tampak seperti kolam cendol. Kolam cendol hanyalah sekadar istilah untuk menyebut kondisi kolam yang terlalu padat jumlah penghuninya. Fenomena kolam cendol seringkali ditemui pada kolam minimalis atau kolam yang berukuran dibawah 6 Ton. Meski demikian, ada pula pehobi yang memang sengaja memelihara koi dengan jumlah yang sangat banyak atau tak peduli dengan padatnya ikan koi yang ada di dalam kolam miliknya. Hal ini tentu terserah saja sesuai dengan keinginannya sendiri namun yang perlu di ketahui adalah dampak yang bisa saja terjadi