Daftar Harga Ikan kakap Terbaru

Gilakoi.com – Kebanyakan orang yang suka dengan ikan konsumsi air laut, tentunya sudah tidak asing lagi dengan jenis ikan yang satu ini. ya ikan kakap. ikan ini merupakan ikan konsumsi yang populer dikalangan masyarak indonesia. ikan kakap hidup secara berkelompok di dasar-dasar karang atau terumbu karang. ikan ini termasuk famili Lutjanidae.

Ciri-ciri dari ikan ini memiliki tubuh bulat pipih dengan sirip memanjang sepanjang punggung. Dan Jenis ikan kakap yang biasanya banyak ditemui di Indonesia adalah jenis kakap merah, kakap kuning, kakap hitam.

Ada banyak alasan kenapa ikan kakap ini menjadi salah satu ikan favorit dikalangan masyarakat, salah satunya yaitu dari citarasa dan manfaat yang didapat saat mengonsumsi ikan kakap ini.

Ikan kakap ini sangat mudah ditemukan di pasar tradisional, ataupun di pasar swalayan, dan harganyapun sangat bergam. biasanya dilihat dari ukuran ikan tersebut. pada saat ini jenis ikan kakap merahlah yang paling banyak peminatnya dan selalu diburu oleh masyarakat. karena salah satu faktornya ikan kakap merah lebih banyak dan harganya juga lebih murah.

Selain ikan kakap merah, ada juga ikan kakap putih yang tidak kalah populernya. dan biasanya ikan kakap putih lebih mahal dibandingkan dengan harga kakap merah per kg. Pengaruh perbedaan harga antara kedua jenis ikan kakap tersebut adalah karena ketersediaan ikan di alam lebih banyak jenis kakap merah daripada kakap putih.

Selain dijual secara utuh atau dalam keadaan segar, ikan kakap juga banyak dijual dalam berbagai bentuk lain, seperti ikan kakap fillet. Kadang kita tidak mau repot dalam hal membersihkan ikan dari kotoran dan lainnya, jika kamu merasa demikian jenis fillet dapat menjadi pilihan terbaik. namun harga kakap fillet biasanya lebih mahal per kg nya dibandingkan dengan ikan yang masih segar.

Karena memang sudah melewati berbagai proses dan untuk bisa mendapatkan 1 kg kakap fillet membutuhkan setidaknya 1,5 kg ikan kakap. Harga Ikan Kakap Fillet saat ini dijual sekitar Rp 90.000 per kg. wow lumayan cukup tinggi kan harganya. jika ikan kakap fillet hanya dalam bentuk dagingnya saja, tentunya kepala ikan kakap juga banyak yang mencarinya. namun harganya lebih murah. saat ini per kilogram kepala kakap dibanderol dengan harga sekitar Rp 25.000.

Nah bagi anda yang ingin mengetahui harga ikan kakap per kilogram dengan lengkap, silahkan simak tabel dibawah ini :

Harga Ikan Kakap Segar di Berbagai Kota

Nama Daerah / Kota

Harga

Kakap Merah JakartaRp 48.000
Kakap Merah MedanRp 43.000
Kakap Merah JogjaRp 40.000
Kakap Merah MalangRp 42.000
Kakap Merah SurabayaRp 46.000
Kakap Merah MakassarRp 42.000
Kakap Putih JakartaRp 68.000
Kakap Putih MedanRp 64.000
Kakap Putih JogjaRp 62.000
Kakap Putih MalangRp 63.000
Kakap Putih SurabayaRp 64.000
Kakap Putih MakassarRp 65.000

Harga Ikan kakap Olahan

Olahan Ikan Kakap

Harga

Kakap Fillet SupermarketRp 90.000
Kakap Fillet Pasar TradisionalRp 80.000
Kepala Ikan KakapRp 25.000

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan, semoga informasi mengenai Daftar Harga Ikan kakap Terbaru dapat membantu anda yang ingin membeli ikan tersebut. jangan lupa, baca informasi lainnya di situs gilakoi.com.

Comments

Popular posts from this blog

Cara Mengatasi Kolam Bocor Dengan Mudah Step by Step

Tanaman Air sebagai Media Filter Kolam Koi

Inilah Tips Memilih Warna Kolam Ikan Koi