Wortel Terbukti Dapat Meningkatkan Kualitas Warna Koi Dalam 6 Minggu

wortel meningkatkan warna koi

Berikut ini adalah hasil penelitian mahasiswa yang bertujuan untuk mengetahui efektifitas pelet  yang sudah dicampurkan air perasan wortel (Daucus carrota L) sebagai pakan koi untuk meningkatkan warna. Penelitian ini pernah dilakukan di Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) Mina Mulya Desa Gandusari Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar.

Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dan SPSS. Faktor yang diteliti adalah peningkatan warna ikan koi dengan menghitung nilai intensitas warna ikan koi, parameter kualitas air meliputi; Suhu, derajat kemasaman (pH) dan kandungan oksigen (DO). Pemberian ekstrak wortel dengan dosis berbeda yaitu 0%, 10%, 20%, 30%, dan 40%.

Hasil yang didapat dari analisa SPSS dengan angka koefisien korelasi pada 3 kali pengamatan berkisar antara 0.305-0.989 yang artinya pengaruh pemberian ekstrak wortel berpengaruh pada perubahan tingkat kecerahan pada warna tubuh ikan koi, keeratan hubungan semakin tinggi dengan bertambahnya dosis dan tingkat kecerahan warna tubuh ikan.

Bagaimana Meningkatkan Kualitas Warna Koi

Warna merupakan salah satu alasan ikan koi diminati oleh masyarakat, sehingga para pemelihara maupun pembudidaya koi perlu mempertahankan warna ikan hias yaitu dengan cara memberikan pakan yang mengandung pigmen warna.

Warna pada ikan disebabkan adanya sel kromatofora yang terdapat pada bagian kulit dermis. Usaha yang dilakukan untuk mendapatkan warna cerah yang merata pada ikan adalah menambahkan sumber pigmen ke dalam pakan.  Saat ini, sudah banyak dibuat zat warna sintetik yang dapat ditambahkan dalam pakan tetapi hasilnya tidak sebaik menggunakan sumber pigmen alami, sehingga para pembudidaya lebih memilih menggunakan sumber pigmen alami untuk meningkatkan warna ikan hias. Sumber pigmen alami tersebt antara lain dapat diperoleh dari tepung wortel (Ekstrak Wortel).

Wortel Mengadung Zat Penumbuh Warna Koi

Karotenoid adalah pigmen berwarna kuning, oranye dan oranye kemerahan yang terlarut dalam lipida meliputi kelompok hidrokarbon yang disebut karoten dan derivate oksigenasinya xantofil.

Wortel merupakan salah satu bahan penghasil karoten yang dapat mempercantik warna ikan hias. Wortel kaya beta karoten sehingga bisa menaikkan warna merah sebagaimana  juga Spirulina.

Wortel sebagai sumber β-karoten yang murah dan alami merupakan sumber β-karoten yang memiliki struktur molekul hampir sama dengan astaxanthin, hanya saja terdapat perbedaan kecil pada struktur rantai tunggal –OH dan rantai ganda –O, akan tetapi perbedaan ini tidak mempengarui fungsi kerjanya.

Dengan kandungan karatenoid yang tinggi, wortel dapat dimanfaatkan sebagai bahan pewarna pakan alami ikan. Warna oranye tua pada wortel menandakan kandungan β-karoten yang tinggi. 

Warna yang indah pada ikan terjadi karena jumlah dan letak sel pigmen (kromatofor) pada lapisan epidermis. Penambahan sumber β-karoten yang terdapat pada wortel yang dicampurkan ke dalam pakan pellet dapat mempengaruhi warna pada ikan koi, karena wortel merupakan sumber βkaroten yang dapat membantu peningkatan warna cerah pada ikan koi dan beberapa metode pengolahan wortel pada pakan dapat berpengaruh terhadap efektifitas peningkatan warna.

METODOLOGI

Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode penelitian eksperimental merupakan bentuk penelitian percobaan yang berusaha untuk mengisolasi dan melakukan kontrol setiap kondisi-kondisi yang relevan dengan situasi yang diteliti kemudian melakukan pengamatan terhadap efek atau pengaruh ketika kondisi-kondisi tersebut dimanipulasi.

Faktor yang diteliti adalah tingkat kecerahan warna ikan koi dengan pemberian perasan wortel dalam pakan pellet pada dosis yang berbeda yaitu 10%, 20%, 30% dan 40% dari berat bobot pakan pellet, dan pellet yang diberikan dengan dosis sama setiap perlakuan yaitu 5% dari berat tubuh ikan.

HASIL PENELITIAN

Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data pada minggu kedua, keempat dan keenam diketahui bahwa dosis ekstrak wortel pada perlakuan A (control/0%), B (10%), C (20%), D (30%), E (40%) berpengaruh terhadap nilai intensitas warna (RGB) ikan koi yang mempunyai nilai koefisien korelasi positif berkisar antara 0,91 – 1.

Hal ini berarti bahwa semakin tinggi dosis ekstrak wortel maka akan meningkatkan nilai intensitas warna (RGB) pada ikan koi. Perlakuan E dengan dosis ekstrak wortel sebesar 40% memberikan pengaruh terhadap pembentukan nilai intensitas warna tertinggi.

CARA MEMBUAT EKTRAK WORTEL

  • Siapkan wortel dan kupas kulitnya
  • Gunakan pisau untuk memotong wortel hingga memperoleh irisan yang tipis
  • Jemur di bawah terik matahari selama beberapa hari dengan tujuan untuk menghilangkan kadar air.
  • Setelah irisan wortel benar-benar kering, maka lumatkan dengan mesin blender hingga halus.
  • Ekstrak wortel siap digunakan dan boleh disimpan dalam wadah tertutup

MENCAMPUR PELET DENGAN PERASAN EKTRAK WORTEL

Siapkan ekstrak wortel dengan perbandingan 40 % dari jumlah pelet yang akan dicampurkan. Sebagai contoh misalnya berat pelet 1 kg maka dibutuhkan 400 gr ekstrak wortel kering.

400 gr kkstrak wortel tersebut kemudian masukkan ke dalam wadah dan campur dengan sedikit air lalu aduk sebentar hingga rata. Setelah itu, ambil selembar kain halus untuk menyaring/memeras ektrak wortel dan air hasil perasannya ditampung ke dalam wadah lainnya.

Lakukan ini beberapa kali hingga memperoleh air perasan sebanyak 500 cc atau sekitar setengah liter. Setelah itu masukkan 1 Kg pelet ke dalam perasan air wortel tersebut dan segera aduk hingga dapat tercampur rata. Usahakan semua cairan meresap ke dalam pelet.

Boleh dambahkan sedikit air jika dirasa kurang, asal jangan sampai ada air yang tersisa. Tujuan pencampuran ini  adalah untuk memasukkan seluruh air perasan wortel ke dalam pelet.

Setelah air perasan wortel tercampur pelet, maka tunggu sejenak agar tidak tampak teralalu basah dengan cara di angin-anginkan. Setelah mengering maka pakan sudah siap untuk diberikan kepada koi-koi anda.

Usahakan pakan langsung habis dalam sekali waktu pemberian pakan. Oleh sebab itu buatlah campuran pelet dengan air perasan wortel secukupnya saja. Namun demikian, jika masih ada sisa, boleh disimpan di tempat yang kering dan dapat  digunakan  sampai besok pagi.  Ingat, jangan menyimpan pakan tersebut lebih dari 24 jam, sebab pakan dapat rusak oleh jamur atau bakteri.

CARA YANG LEBIH PRAKTIS

Jika anda tak punya banyak waktu dan merasa repot jika harus membuat ektrak wortel sendiri, maka yang lebih praktis adalah dengan menggunakan tepung wortel yang banyak dijual di pasaran.

Tepung wortel atau kkstrak wortel juga digunakan sebagai jamu (khusus  untuk kesehatan mata) dan banyak tersedia di apotik,  toko obat atau juga bisa diperoleh melalui toko online (online shop). Harganya juga cukup murah sesuai dengan ukuran kemasannya. Mengenai cara mencampur tepung wortel dengan pelet sesuai dengan langkah-langkah yang telah diuraikan diatas.

Lakukan ini secara teratur selama 6 minggu, niscaya warna koi anda akan tampil lebih indah.

Demikianlah semoga bermanfaat..

#donibastian

Comments

Popular posts from this blog

Cara Mengatasi Kolam Bocor Dengan Mudah Step by Step

Cara Menghitung Kapasitas Pompa Filter Kolam Koi

Inilah Tips Memilih Warna Kolam Ikan Koi