Cara Mudah Memperbaiki Sirip Koi yang Terbelah

Pernahkah anda melihat sirip koi  (pectoral fins) maupun sirip ekor yang terbelah (fin split)? Hal ini seringkali terjadi terutama pada koi selama transportasi (pengiriman) jarak jauh. Sirip yang terbelah adalah akibat sirip koi yang terbentur atau beradu dengan sirip koi lainnya jika mereka berada pada tempat yang terlalu sempit, yaitu manakala berada di dalam kantong beroksigen. Meskipun koi berada sendirian di dalam kantong beroksigen,  bisa juga terjadi pecahnya sirip dada, karena koi yang meronta-ronta ketika berada di ruang yang sangat sempit tersebut.

Hal lainnya yang bisa menyebabkan kerusakan sirip (sirip terbelah) adalah penggunaan jaring yang salah ketika menangkap koi. Mungkin saja karena lingkaran jaring yang terlalu sempit atau karena jaring terbuat dari bahan yang kasar, sehingga ketika bergesekan dengan sirip koi, membuat siripnya terbelah.

Jika robekan di sirip terlihat kecil (minor) maka biarkan saja, sebab akan bisa kembali seperti semula, meski membutuhkan sedikit waktu dalam proses penyembuhannya.

Tapi, bagaimana jika kerusakan pada sirip koi yang terbelah tersebut cukup parah atau terbelah sejak dari pangkalnya? Hal ini tentu akan sangat mengganggu aktifitas koi dalam berenang, disisi lain juga tak sedap untuk  dipandang.

Cara Memperbaiki Sirip Koi yang Terbelah

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memperbaiki sirip koi yang terbelah, namun tentu tergantung seberapa parah kerusakannya. Khususnya untuk koi yang berukuran besar (jumbo), jika memang terjadi kerusakan sirip yang parah, atau terbelah menjadi 2 bagian, maka perlu dilakukan perbaikan dengan segera yaitu yang pertama dengan cara dijahit, namun harus dilakukan oleh yang sudah berpengalaman. Menjahit sirip koi dengan maksud untuk merekatkan kembali sirip yang terbelah, namun nantinya jika sirip sudah tersambung, maka benang jahitan perlu dilepas. Proses ini mungkin agak merepotkan. Namun ada cara lain yang bisa dilakukan yaitu menyambung sisi yang kedua sisi sirip yang terbelah dengan menggunakan lem khusus (Super Glue).

Memperbaiki sirip koi yang terbelah, baik dengan menjahit maupun dengan cara  menyambungnya dengan lem, tentu harus dilakukan dibawah anestesi (pembiusan) dengan tujuan  untuk menghindari gerakan Koi yang aktif sehingga memudahkan proses penjahitan atau penyambungannya.

Lem yang digunakan untuk menyambung sirip terbelah ini, bisa dibeli dipasaran, namun anda harus lebih teliti untuk membeli yang asli, sebab banyak sekali merk tiruan (palsu). Lem Super Glue yang asli dapat merekatkan sirip dengan kuat sehingga sirip yang disambung tidak mudah lepas kembali.

Demikian semoga bermanfaat..

#donibastian

Comments

Popular posts from this blog

Cara Mengatasi Kolam Bocor Dengan Mudah Step by Step

Cara Menghitung Kapasitas Pompa Filter Kolam Koi

Inilah Tips Memilih Warna Kolam Ikan Koi